BPDB Sumbar

HARI KESIAPSIAGAAN BENCANA NASIONAL

1279

Sumbar(26/04) - Pukul 10.00 Wib pagi pada hari Rabu terjadi Gempabumi mengguncang cukup kuat di Sumatera Barat yang diiringi suara sirine. Pegawai BPBD Prov. Sumatera Barat yang pada saat itu tengah melaksanakan aktifitasnya segera menyelamatkan diri. dilantai 1 Pegawai BPBD segera bergerak dengan tertib keluar gedung menuju plataran/lapangan dan  dilantai atas pegawai berlindung di bawah meja dg selang waktu 3 menit terdengar suara sirine kedua yg meraung dari arah kantor gubernur, pegawai dilantai atas  segera keluar melalui tangga darurat yang terletak di samping gedung menuju ke titik kumpul dengan jarak sekitar 10 meter dari depan pintu masuk gedung BPBD Prov. Sumbar. Demikianlah Skema Umum Simulasi Evakuasi Mandiri Bencana Gempa Bumi  Disertai Tsunami yang kami laksanakan Dalam Rangka Pencanangan Hari Kesiapsiagaan Bencana Nasional (HKBN) tanggal 26 april 2017 kemarin.

Pada Lokasi yang berbeda kelompok masyarakat, Instansi dan Lembaga terkait serta beberapa Perguruan Tinggi juga melaksanakan Simulasi Pada jam 10. 00 Wib tersebut. Simulasi di laksanakan secara serentak se-Indonesia dan Sumatera Barat khususnya

Sesuai Skema Umum Simulasi Evakuasi Mandiri Bencana Gempabumi, Sirine berbunyi sebanyak 2 kali dengan rentang waktu masing – masing   3 menit. Sirine pertama penanda Gempabumi dan Sirine kedua penanda Evakuasi. Simulasi dilaksanakan untuk meningkatkan Semangat dan Kesadaran Masyarakat dalam Menghadapi Bencana.

Berdasarkan Hasil Pantauan Pelaksanaan HKBN pada hari Rabu tanggal 26 April 2017 didapat gambaran kondisi kesiapsiagaan masyarakat terutama Instansi/Lembaga Pemerintah di Sumatera Barat, yang menjadi bahan evaluasi untuk meningkatkan kesiapsiagaan menghadapi bencana bagi seluruh stakeholder di Sumatera Barat dengan Motto "Siap Untuk Selamat".

 

HKBN Di

BPBD Provinsi Sumatera Barat

SMP N 25

 

Hotel Mercure Padang

 Dinkes Pesel

 

 

Agam

 

 Bukittinggi

PASAMAN BARAT

 

.

.