Post Title

PASCA BANJIR LIMAPULUH KOTA, POS DAPUR UMUM AKAN DI OPTIMALKAN

1218

50Kota – Menginjak hari keEnam, Kamis (9/3/2017) operasi tanggap darurat Banjir dan longsor kabupaten Limapuluh Kota, masih tetap didirikannya posko-posko Dapur Umum Lapangan yang tersebar diberbagai titik lokasi pada beberapa jorong, guna membantu meringankan beban masyarakat yang terdampak.

Menurut Suri Hamdazir – Koordinator Tagana Dinas Sosial provinsi Sumatera Barat, Posko-posko tersebut tetap akan didirikan selama masa operasi tanggap darurat bencana alam. Adapun posko--posko dapur umum hingga saat ini telah tersebar di 10 titik lokasi diantaranya;

Dapur umum dari PLN Sumbar :

  1. Jorong Sopang
  2. Jorong Pauah Anok
  3. Jorong Tigo Balai

Dapur Umum dari Dinas Sosial Kota Bukittinggi :

  1. Jorong Pasar Baru
  2. Jorong lubuak Nago
  3. Jorong Koto Panjang
  4. Jorong Banjaranah

Dapur Umum dari Masyarakat (Masjid Raya) :

  1. Jorong Pasar Usang
  2. Jorong Lawak Gadang 

Dapur Umum Dinsos Kota Payakumbuh :

  1. Jorong tigo Balai

Menurut informasi dari hasil rapat evaluasi tanggap darurat Limapuluh Kota (8/3/17), berkemungkinan Operasi Tanggap Darurat Bencana Alam ini akan diperpanjang, dikarenakan masih belum keseluruhan daerah yang tertangani dikarenakan faktor lokasi dan cakupan dampak bencana tersebut.

Dalam Rapat Evaluasi Penanganan Tanggap Darurat Provinsi Sumbar yang dipimpin langsung oleh Rumanur selaku Komandan TD Prov. Sumbar, Rabu malam (8/3/17); jajaran terkait akan dikerahkan dan dioptimalkan untuk membantu beberapa daerah terdampak. Seperti penambahan dapur umum untuk membantu masyarakat terdampak yang belum dapat tertangani oleh kabupaten, penambahan logistik dan obat-obatan, pengerahan peralatan dan personil untuk perbaikan darurat sarpras yang rusak.

Semoga masyarakat korban dari bencana alam ini dapat tertangani dengan baik dan secepatnya dapat terpulihkan perekonimiannya.

Buat seluruh Jajajaran Terkait dan Relawan … Salam Tangguh dan Salam Kemanusiaan.

(gst)

.

.